Resep Donat Kentang Empuk Bahan Sederhana

By Unknown on Senin, 05 Januari 2015

Campuran bahan dasar donat kini lebih variatif begitu pula dengan toping yang menghiasi dan memberikan tambahan rasa pada donat menjadi semakin spesial.

Kentang dengan sumber karbohidrat yang baik ini ternyata memberi tambahan rasa yang lebih gurih, empuk dan lembut. Di Indonesia ada bahan lain selain kentang yang bisa dijadikan bahan dasar adonan donat, yaitu ubi jalar.

Pada kesempatan ini kita gunakan kentang sebagai bahan campurannya. Cara membuatnya mudah dan sederhana, tidak menggunakan mixer ataupun oven, cukup dengan kekuatan tangan dan penggorengan saja untuk memasaknya.
RESEP DAN CARA MEMBUAT DONAT KENTANG EMPUK BAHAN SEDERHANA
DONAT KENTANG EMPUK BAHAN SEDERHANA
Bahan untuk 26 buah:
  • Tepung terigu protein tinggi > 400 gram
  • Kentang kukus > 150 gram, dihaluskan
  • Ragi instan > 1/2 sendok makan (6 gram)
  • Gula pasir > 35 gram
  • Susu bubuk > 15 gram 
  • Baking powder > 1/2 sendok teh
  • Telur > 1 butir
  • Air es > 115 ml
  • Margarin > 30 gram
  • Garam > 1 sendok teh
  • Minyak goreng, untuk menggoreng
Bahan Taburan:
  • gula halus
Cara Membuat Donat Kentang Empuk Bahan Sederhana:
    RESEP DAN CARA MEMBUAT DONAT KENTANG EMPUK SEDERHANA
  1. Campur tepung terigu, ragi instan, gula pasir, susu bubuk, dan baking powder sampai rata. Tambahkan kentang. Uleni rata.
  2. Masukkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis. Tambahkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 15 menit.
  3. Kempiskan adonan. Timbang masing-masing 30 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit.
  4. Pipihkan adonan. Lubangi tengahnya. Letakkan di loyang yang ditabur tipis tepung terigu. Diamkan 45 menit sampai mengembang.
  5. Goreng dalam minyak  yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang. Dinginkan.
  6. Masukkan  donat ke dalam plastik yang sudah berisi gula donat. Kocok-kocok sampai donat terbalut atau anda bisa memberi toping dengan bahan lainnya, seperti keju, coklat kacang atau selai buah aneka rasa.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...